Siapa yang suka spa dan massage ayo acungkan jarinyaaaa!!
*saya ikutan ngacung jari juga hahahaha
Rata-rata perempuan pasti suka
perawatan di Spa. Saat dimana kita bisa menikmati badan dipijat sembari
menghirup aromatherapy yang bikin rileks, haduuuh rasanya nikmat banget! Spa
selalu menjadi pilihan saya untuk bersantai terutama setelah didera berbagai
deadline atau event. Biasanya saat spa menjadi me time sekaligus waktu merawat kulit dan tubuh.
Kebetulan di awal Juni lalu saya
diundang Martha Tilaar Group ke
acara launching perawatan terbaru Martha Tilaar Day Spa yaitu “Bakera”, perawatan tradisional khas
Minahasa. Acaranya digelar di Hermitage Hotel, sebuah hotel mewah dengan nuansa
klasik yang cantik.
Foto: dok. Martha Tilaar Group
Perawatan tradisional “Bakera” ini terinspirasi dari
perawatan pasca melahirkan wanita Suku Minahasa, Sulawesi Utara, yang memberikan
keseimbangan ‘unsur panas dan dingin’ dalam tubuh. Berdasarkan inspirasi
tersebut, tim Martha Tilaar Spa mengemas beberapa jenis tanaman menjadi satu perawatan “Bakera”.
Diantaranya ada daun puring, daun balacai, daun cengkeh, dan daun kayu manis yang bermanfaat sebagai anti bakteri dalam tubuh. Lalu ada daun jeruk limau, daun suji dan daun pala sebagai antioksidan serta membantu memperbaiki sel-sel yang rusak. Ada daun goro-goro atau daun baru cina, daun sereh dan daun pisang yang semakin melengkapi kebutuhan kita sebagai wanita yang bisa memperlancar peredaran darah, membantu mengurangi keputihan, melancarkan haid dan antimikroba. Makanya, bisa dibilang perawatan ini cocok banget deh buat perempuan! Bahkan di perawatan asli “Bakera”, bisa menahan jarak kelahiran yang disebut teknik bakancing lho!
Diantaranya ada daun puring, daun balacai, daun cengkeh, dan daun kayu manis yang bermanfaat sebagai anti bakteri dalam tubuh. Lalu ada daun jeruk limau, daun suji dan daun pala sebagai antioksidan serta membantu memperbaiki sel-sel yang rusak. Ada daun goro-goro atau daun baru cina, daun sereh dan daun pisang yang semakin melengkapi kebutuhan kita sebagai wanita yang bisa memperlancar peredaran darah, membantu mengurangi keputihan, melancarkan haid dan antimikroba. Makanya, bisa dibilang perawatan ini cocok banget deh buat perempuan! Bahkan di perawatan asli “Bakera”, bisa menahan jarak kelahiran yang disebut teknik bakancing lho!
Mrs Delonika sedang mencoba pemijatan Bakera
Buat perempuan masa kini yang
sibuk dengan segambreng kegiatan dan acara, belum lagi pikiran-pikiran yang
terkadang bikin stress, “Bakera” ini
cocok untuk merevitalisasi tubuh dan meremajakan kondisi tubuh yang lelah,
memperlancar peredaran darah, membuang racun pada tubuh dan menghilangkan rasa
pegal pada otot dan sendi. Daaaaan… keunggulan lainnya adalah merawat organ
intim perempuan untuk tetap sehat dan elastis! Oya, walaupun perawatan ini
berasal dari perawatan pasca melahirkan, namun perawatan ini bisa dinikmati
oleh perempuan yang belum menikah dan juga cowok. Asik kan bisa barengan kalo
mau treatment :)
Perempuan tangguh dari Martha Tilaar Group yang semangat melestarikan budaya Indonesia
Foto: dok. Martha Tilaar Group
“Kita sebagai perempuan adalah
powerfull woman yang bisa membantu untuk melestarikan kebudayaan Indonesia.
Karena kita tidak berlestari, maka kita tidak akan berbudaya,” ungkap Ibu Martha Tilaar yang masih tampak ayu
saat press conference. Saya setuju dengan pendapat beliau, kalo kita tidak membantu melestarikan budaya Indonesia maka siapa lagi? Malu ah sama orang bule yang lebih semangat melestarikan budaya Indonesia dibanding kita sendiri.
Buat kamu yang suka dengan
perawatan tradisional, “Bakera” bisa
menjadi pilihan untuk memanjakan diri. Silahkan hubungi outlet Martha Tilaar
Day Spa terdekat kamu ya!
Kalung - Thrift store
Black Dress & Black Legging - Magnolia
Aksen songket - Desain pribadi
Boots - H&M
Aksen songket - Desain pribadi
Boots - H&M
Terima kasih, Martha Tilaar!
Tetap Semangat!
No comments